Rumah Abu Naufal

home sweet home.... baiti jannati...... rumahku istanaku...,karena berawal dari rumahlah kebahagian rumah tangga itu dibangun!

Friday, December 29, 2006

Eid mubarak


Eid Mubarakk! Kullu aam wa antum bikhoir, taqaballallahu minnaa wa minkum wa thoa'atakum.kalimat seperti ini sepertinya sudah lazim sekarang,tidak hanya kita yang saat ini berada di tanah arab, tapi di indonesiapun sudah mulai terasa saling mengucap selamat lebaran dengan kalimat seperti ini,kalau dulu kita biasanya mengucap selamat hari raya idul adha...dst kepada sanak saudara,teman dan kerabat kita. kartu ucapan pun sekarang sudah bukan sebuah kelaziman karena dengan fasilitas sms pesan dapat sampai dengan singkat dan praktis pula.
Yach... alhamdulillah kita masih diberi kesempatan untuk bertemu dengan hari raya idul adha 1427H.mudah mudahaan kitaa masih diberi panjang umur untuk bisa ketemu hari eid berikutnya. Amien.
Tapi ada sesuatu yang sedikit menganjal. apa itu? ... ya ternyata kita di kuwait merayakan eid besok sedang di indonesia kebanyakan(juga keputusan pemerintah) menetapkannya lusa/ minggu,jadi kok kayaknya jaadi kurang semarak karena kita sudah merayakanya sedang keluarga yang di indonesia belum, yang jaadi masalah juga tentaang puasa arafahnya, karena kalau hari itu sebenarnya sudaah eid kan haram hukumnya puasa?? tanpa bermaksud menghakimi kami yakin masing masing punya dalil yang insyaAllah bisa dipertanggung jawabkan.
Bulan dhulhijjah adalah bulan yang istimewa karena di bulan itulah ibadah haji dilaksanakan, di sepuluh hari pertama bulan diistimewakan, ada riwayat sahabat nabi yang bertanya tentang keistimewaan sepuluh hari pertama, dijawab oleh Nabi bahwa pahala amal perbuatan di hari itu lebih besar dari pahala orang yang berjihad,kecuali orang tersebut mati syahid.Belum lagi pahala berpuasa di hari arafah,tanggal 9 dhulhijjah yang insyaAllah dapat menghapus dosa dosa kita setahun yang lalu dan yang akan datang,Subhanallah!! betapa pemurahnya Allah SWT.Namun sayangnya masih banyak saudara kita yang tak mengetahui/sadar akan keutamaan bulan ini, beruntunglah orang2 orang yang mengetahuinya dan melaksanakan dengan niat ikhlas hanya mengharap ridhoNya. Any way Eid Mubarak wishing u happy Eid!!!

0 Comments:

Post a Comment

<< Home